Langsung ke konten utama

Socrates : Sejarah & Pemikiran


bagi kalian yang akrab dengan buku-buku filsafat, atau setidaknya punya rasa ingin tahu yang dalam mengenai filsafat, pasti pernah mendengar kata socrates, nama seorang laki-laki bijaksana yang menjadi martir karena membela kemerdekaan berpikir manusia.

socrates adalah figur paling penting dalam tradisi filsafat barat, ia lahir pada tanggal 4 juni 470 sm di sebuah kota pada kerajaan yunani kuno yang bernama athena. ayah socrates bernama sophroniscos, ia berkerja sebagai pemahat patung dari batu. sedangkan ibunya bernama phainarete, yang berkerja sebagai bidan. dari profesi ibunya ini, socrates terilhami untuk membuat metode berfilsafat layaknya bidan.

ketika beranjak dewasa, socrates menikah dengan seorang gadis yang bernama xantippe, mereka berdua dikarunia 3 orang anak, yaitu ramprocles, sophroniscos, dan menexene. konon, xantippe adalah perempuan yang sangat cerewet, maka dari itu banyak yang berkata bahwa rumah tangga socrates bisa dikatakan kurang harmonis. meskipun begitu, ada pendapat lain yang mengatakan bahwa cerewetnya xantippe adalah ungkapan rasa cinta kepada socrates.

socrates berperan penting dalam filsafat moral, ia mempelajari filsafat dari gurunya yang bernama hermes. menurut syed husein nasr, hermes adalah nama yunani dari nabi idris. meskipun banyak sekali perdebatan dikalangan para ahli tentang siapakah sosok hermes ini.

pada zamannya, para filsuf di yunani hanya berpikir tentang hal yang bersangkutan dengan alam, planet-planet, bintang-bintang, dan sesuatu yang bersifat fisik. socrates hadir untuk memikirkan hal-hal yang bersifat sosial, seperti politik, bentuk pemerintahan, serta semua yang bersangkutan dengan publik dan moral manusia.

metode pembelajaran socrates kepada murid-muridnya hanyalah bertanya, ia tidak pernah larut dalam argumen monolog yang membosankan, socrates hanya memancing lawan bicaranya agar mengeluarkan semua pemikiran brilian yang sebenarnya dimiliki semua kepala manusia. metode inilah yang dikatakan socrates sebagai metode bidan. seorang bidan hanyalah memancing ibu hamil yang hendak melahirkan seorang bayi. dari sinilah orang-orang seperti plato muncul, dan berkat plato lah, orang seperti aristoteles hadir ke permukaan.

yang sangat disayangkan dari socrates ini adalah, ia tidak membuat karya tulis yang bisa dinikmati sepanjang sejarah manusia. bisa dikatakan ia tidak mau menuliskannya. tetapi jangan kecewa dulu, sebagian besar pemikiran socrates sudah diabadikan oleh plato dan xenophon, yang merupakan murid-murid setia socrates. dari keduanya, plato adalah murid socrates yang paling produktif, ia telah menelurkan karya tulis yang berisi dialog-dialog filsafat sebanyak kurang lebih 40 buku.

secara fisik, socrates adalah orang yang memiliki ketampanan dibawah rata-rata lelaki eropa. dahinya lebar nun lonjong, hidungnya pesek, dan bibirnya lebar. pakaiannya sangat sederhana, bahkan dikatakan bahwa ia hanya mengganti baju sekali dalam sebulan. socrates juga jarang memakai sandal ketika keluar rumah, aktifitas sehari-harinya hanya kepasar dan mengajak ngobrol orang-orang disana. obrolan yang ia angkat bukan hanya basa basi belaka, tetapi obrolan yang sarat akan nilai-nilai falsafah hidup.

dalam beberapa kesempatan, socrates juga mengajak ngobrol tokoh-tokoh masyarakat yang dianggap sebagai orang yang bijaksana. namun, alih-alih terlihat bijaksana, justru tokoh-tokoh masyarakat itu terlihat sangat bodoh dihadapan socrates. inilah awal mula mengapa socrates sangat dibenci oleh elit masyarakat yunani pada saat itu.

sebenarnya, semua yang dilakukan socrates memiliki motif religius. ia diberitahu bahwa pemuka agama yunani dalam orakel delphi pernah mendengar suara ghaib yang mengatakan bahwa socrates adalah manusia paling bijak di yunani. socrates ingin membuktikan itu dengan cara mengajak dialog masyarakat athena, dengan harapan ia menemukan orang yang lebih tahu dan lebih bijak darinya, sebab socrates memiliki keyakinan bahwa ia adalah orang yang tidak mengetahui apa-apa. justru dengan sifat itulah, socrates dikatakan sebagai manusia bijaksana, tak lain karena ia tau bahwa ia tidak tau. sedangkan orang lain tidak tahu bahwa ia tidak tahu, atau merasa tahu padahal ia tidak tau.

setelah banyak melakukan dialog dengan penduduk athena, banyak dari mereka yang tercerahkan, semisal dalam perkara keyakinan akan mitologi yunani yang tidak masuk akal. masyarakat berbondong-bondong meninggalkan berhala mitologi itu, lalu meyakini akan adanya kekuasaan tunggal nun absolut  yang mengatur semua yang terjadi di jagad raya ini. inilah yang menyebabkan pemerintah yunani menjatuhkan vonis hukuman mati kepadanya karena mendakwahkan agama baru dan merusak kawula muda. meskipun atas tuduhan merusak kawula muda ini, socrates dapat mematahkan semua tuduhan tersebut sebagaimana yang ditulis plato dalam apologi.

socrates wafat pada tahun 399 sm, ketika ia berumur 71. ia dihukum mati dengan cara meminum racun sebagaimana yang telah ditetapkan oleh pengadilan, dengan hasil voting 280 yang mendukung hukuman mati, dan 220 yang menolaknya.

• gagasan penting socrates

dalam perkara sosial, socrates selalu memikirkan bagaimana cara agar manusia bukan hanya sekedar hidup layaknya binatang, tetapi bagaimana mereka menjalani hidup dengan baik dan penuh makna. menurutnya, manusia akan hidup dengan baik bila ia mengetahui tolak ukur akan baik dan buruk. ia juga menentang pemikiran bahwa semua kebenaran itu bersifat relatif. menurutnya, tidak semua kebenaran itu relatif, tetapi ada variabel umum yang dapat dijadikan tolak ukur akan benar atau tidaknya suatu hal.

dalam perkara politik, socrates mengatakan bahwa tugas negara adalah memakmurkan rakyatnya. negara juga selayaknya dipimpin oleh orang-orang yang ahli, bukan sekedar dipilih oleh orang banyak. inilah sebabnya mengapa socrates tidak setuju dengan negara demokrasi. karena menurut socrates, tidak semua orang dalam skala mayoritas memiliki pengetahuan yang baik.

dalam perkara ketuhanan dan  metafisika, socrates meyakini akan adanya kekuatan absolut yang mengatur alam semesta ini dan juga meyakini akan eksistensi dunia setelah mati. ia meyakini, bahwa manusia yang mati, akan hidup di alam selanjutnya. sebagaimana yang dikatakannya, "socrates adalah air di dalam kendi, raja hanya bisa memecahkan kendi. kendi pecah, tetapi air akan kembali ke laut."






Komentar